(0362) 27719
brida@bulelengkab.go.id
Badan Riset dan Inovasi Daerah

Arsip Balitbang Inovda Sudah Tertata Dengan Baik

Admin brida | 31 Mei 2024 | 976 kali

Tim Pengawas Kearsipan dari Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah (DAPD) Kabupaten Buleleng hari ini (31/5) melaksanakan monitoring kearsipan di Badan Penelitian, Pengembngan dan Inovasi Daerah (Balitbang Inovda) Kabupaten Buleleng, dengan diterima langsung Kasubag Umum dan Keuangan bersama para petugas arsip Balitbang Inovda.

 

Arsiparis Made Ngurah Setiawan menyampaikan tujuan monitoring untuk mendorong penata arsip dalam menyelenggarakan kearsipan, sesuai dengan prinsip, kaidah, standar kearsipan, dan Peraturan Perundang-undangan yang berlaku. Selain itu juga untuk lebih memantapkan para petugas kearsipan dalam melaksanakan tugasnya. Jika memang ada kendala yang perlu dibahas agar didiskusikan sekarang, ungkapnya.

 

Kasubag Umum dan Keuangan Nyoman Yudani menyampaikan bahwa penataan arsip di Balitbang Inovda sudah dilakukan sesuai prosedur yang disarankan DAPD. Para petugas juga telah melakukan penataan arsip dengan baik, dan untuk saat ini sudah berjalan tanpa ada kendala. #Yud.