(0362) 27719
brida@bulelengkab.go.id
Badan Riset dan Inovasi Daerah

PEMBAHASAN DRAFT POKJA PKP

Admin brida | 23 Februari 2021 | 643 kali

Selasa, 23 Februari 2021 bertempat di Ruang Rapat Bappeda Kabupaten Buleleng, perwakilan Balitbang mengikuti rapat Pembahasan Draft SK Kelompok Kerja Perumahan dan Kawasan Permukiman (Pokja PKP), yang dipimpin oleh Kepala Bidang Perekonomian, Sumber Daya Alam dan Infrastruktur Bappeda. Rapat dihadiri oleh perwakilan Perangkat Daerah yang masuk dalam keanggotaan Pokja PKP. Hasil/Kesimpulan rapat adalah sebagai berikut.

 

  1. Pada rapat ini dilakukan pembahasan terhadap substansi dari draft SK Kelompok Kerja Pengembangan Perumahan dan Kawasan Permukiman (Pokja PKP);
  2. Pembentukan Pokja PKP merupakan amanat dari Pemen PUPR Nomor 12 Tahun 2020 tentang Peran Masyarakat dalam Penyelenggaraan Perumahan dan Kawasan Permukiman serta sebagai penggabungan dari beberapa Pokja sejenis yang sudah ada sebelumnya seperti Pokja Sanitasi, Satgas RPIJM Bidang Cipta Karya dan Pokja PKP sebelumnya;
  3. Pokja PKP adalah lembaga yang mengoordinasikan pengembangan Perumahan dan Kawasan Permukiman (sesuai pasal  1 angka 5 Permen PUPR 12/2020);
  4. Pada susunan keanggotaan draft SK Pokja PKP terdapat tim pengarah dan tim pelaksana, dengan tim pelaksana terdiri dari beberapa Pokja yaitu Pokja Kebijakan dan Strategi, Pokja Teknis Perumahan dan Kawasan Permukiman, Pokja Kelembagaan, Kemitraan dan informasi, Pokja Pemantauan dan Evaluasi serta Sekretariat;
  5. Kedudukan Balitbang dalam draft SK Pokja PKP sebagai tim pelaksana dimana Kabid Ekbang sebagai anggota pada Pokja Bidang  Pemantauan dan Evaluasi dan Kasubid Pengembangan Wilayah Fisik dan Prasarana sebagai anggota pada Pokja Bidang Kebijakan dan Strategi;
  6. Draft SK Pokja PKP akan disempurnakan kembali sesuai dengan masukan dari peserta rapat dan sesuai hasil konsultasi dengan Bagian Hukum. (Anik Widyastuti/Balitbang/21).