(0362) 27719
brida@bulelengkab.go.id
Badan Riset dan Inovasi Daerah

BALITBANG BAHAS KAJIAN AGROWISATA 2021

Admin brida | 09 Juni 2021 | 447 kali

Selasa, 8 Juni 2021 Balitbang Buleleng laksanakan rapat pembahasan laporan pendahuluan Kajian Agrowisata Pertanian, di ruang rapat setempat. Kajian ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan petani di Desa Pancasari Kecamatan Sukasada. Rapat dipimpin Kepala Balitbang (dr. Gede Wiartana, M.Kes.), didampingi tenaga ahli dari Universitas Panji Sakti Singaraja (Putu Shantiawan Prabawa, S.P.,M.P.), serta dihadiri perwakilan Dinas Pertanian, Dinas Pariwisata, LPPM Undiksha Singaraja, LPPM Universitas Panji Sakti, Bappeda, BPKPD, Unsur Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Pancasari, serta Tim Kelitbangan.

 

Kajian Agrowisata ini dilaksanakan selama kurang lebih 2 bulan, yang nantinya akan dilanjutkan dengan pengumpulan data dan analisis data. Masukan dari Dinas Pertanian dan Dinas Pariwisata, bahwasannya potensi di Desa Pancasari sangat mendukukung untuk dikembangkan menjadi agrowisata pertanian, baik komoditi sayuran, buah-buahan, dan peternakan yang selama ini masih berjalan sendiri-sendiri. Kolaborasi antara Dinas Pertanian dan Dinas Pariwisata juga sangat diperlukan agar hasil kajian bermanfaat, dan dapat diaplikasikan tata kelolanya serta dapat mempersiapkan sapta pesonanya.

 

Ibu Indah selaku perwakilan LPPM Undiksha, menyampaikan bahwa yang perlu membuat tata kelola adalah dari internal, yaitu Kepala Desa, Bumdes, Pokdarwis, dan unsur aparat di desa. Ketua LPPM Panji Sakti, Bapak Gede Arnawa, memberikan masukan agar metodologi kajiannya dilakukan observasi dulu baru wawancara, kajian agar tetap fokus pada pertanian. Apa yang menjadi masalah yang dipaparkan oleh Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Pancasari agar ditambahkan pada latar belakang permasalahannya. (Sumbertiasih/Balitbang/21).