(0362) 27719
brida@bulelengkab.go.id
Badan Riset dan Inovasi Daerah

Beberapa Permasalahan BUM Desa di Buleleng

Admin brida | 22 September 2023 | 727 kali

Kamis, 21 September 2023  Balitbang Inovda Buleleng melaksanakan pengumpulan data kajian optimalisasi pengembangan BUM Desa di Buleleng. Pengambilan data dengan mengambil 4 sampel, yaitu BUM Desa Bersama Duta Artha Windu Sari LKD Desa Banjar, BUM Desa Artha Wiguna Hita Gosa Desa Bubunan, BUM Desa Bina Sejahtera Gerokgak, dan BUM Desa Bersama Sasana Artha LKD Desa Busungbiu.

 

Balitbang Inovda yang diwakili Analis Kebijakan, Made Sumbertiasih, S.E., M.M.,  bersama tenaga ahli dari STAH Negeri Mpu Kuturan Singaraja melaksanakan pengumpulan data tentang profil BUM Desa, kepengurusan dan perkembangan BUM Desa dalam 3 tahun terakhir.

Dari hasil survei ditemukan beberapa permasalahan yang banyak terjadi pada BUM Desa dan BUM Desma. Permasalahan meliputi SDM, kepemimpinan, permodalan, kurangnya dukungan masyarakat dan kurangnya pembinaan maupun pelatihan dalam hal pengelolaan. #Sbt.