(0362) 27719
brida@bulelengkab.go.id
Badan Riset dan Inovasi Daerah

Sosialisasi Instrumen Pengawasan Kearsipan Internal

Admin brida | 15 Oktober 2024 | 444 kali

BULELENG, Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah (DAPD) Kabupaten Buleleng melalui Bidang Pembinaan, Pengelolaan dan Pengawasan Arsip (PPPA) melaksanakan kegiatan Sosialisasi Penilaian dan Penetapan Autentikasi Arsip Statis Sesuai Persyaratan Penjamin Keabsahan Arsip, di ruang rapat DAPD, Selasa (15/10).

 

Kegiatan ini dipimpin Kepala Bidang PPPA, I Gusti Made Suardana, SH., yang menegaskan bahwa pengelolaan arsip harus dilakukan sesuai dengan instrumen Audit Sistem Kearsipan Internal (ASKI), karena di dalam instrumen ASKI terdapat penilaian sesuai dengan pengelolaan arsip yang dilakukan. Jika nilai instrumen ASKI sudah menunjukan hasil baik, maka sudah dipastikan pengelolaan arsip yang dilakukan sudah baik pula.


Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan materi mengenai tata cara pengisian instrumen ASKI oleh Arsiparis Ahli Muda dan Arsiparis Terampil DAPD. Acara dihadiri oleh perwakilan petugas arsip dari seluruh instansi di Kabupaten Buleleng. #Arn.