Beranda/Berita/Pengambilan Data Kajian Arsitektur dan Peta Rencana SPBE Buleleng
Pengambilan Data Kajian Arsitektur dan Peta Rencana SPBE Buleleng
Admin brida | 28 Maret 2023 | 540 kali
Selasa, 28 Maret 2023, para Analis Kebijakan Bidang Ekonomi dan Pembangunan Balitbang Inovda Buleleng bersama tim teknis dari Dinas Kominfosanti Buleleng, mendampingi tim peneliti dari Undiksha Singaraja dalam pengambilan data penelitian terkait pekerjaan penyusunan Arsitektur, dan Peta Rencana Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Kabupaten Buleleng.
Pengambilan data dilakukan ke instansi Kabupaten Buleleng, diantaranya ke Dinas Pertanian, Dinas Kesehatan dan BPPD, Dinas Tenaga Kerja, Dinas Pariwisata, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu serta RSUD. Pengambilan data penelitian terkait SPBE ini dilakukan mulai hari ini sampai dengan tanggal 6 April 2023.
Dalam proses pengambilan data dilakukan wawancara dan penjelasan terkait tata cara pengisian data-data, sesuai format data yang sudah terlampir dalam surat. Data-data yang diisi oleh Perangkat Daerah akan dikumpulkan kembali ke tim peneliti setelah data-data tersebut diisi lengkap. #Anw.