BULELENG, Badan Riset dan Inovasi Daerah Kabupaten Buleleng bersama Tim Juri kembali melaksanakan peninjauan langsung ke Perangkat Daerah yang masuk nominasi 10 besar, Jumat (19/7).
Peninjauan kali ini ke Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah Kabupaten Buleleng. Tujuannya masih sama dalam rangka menjaring 3 inovasi terbaik pada Lomba Kreasi Inovasi Daerah Kabupaten Buleleng tahun 2024.
Adapun inovasi yang lolos seleksi dari perangkat daerah ini adalah Gebyar Desa Starpa dan BPHTB 2 in 1 Service. Inovasi ini sangat menarik karena mempengaruhi pendapatan asli daerah (PAD), sehingga dengan meningkatnya PAD diharapkan mampu mendorong peningkatan pelayanan pada masyarakat.
Beberapa masukan diutarakan oleh Tim Juri terkait inovasi yang dilaksanakan, salah satunya terkait upaya keberlanjutan inovasi serta reward yang diberikan perangat daerah kepada personel yang berhasil menjalankan inovasi. #Wck.