Beranda/Berita/BRIN Fasilitasi Inovasi Akar Rumput di Bali
BRIN Fasilitasi Inovasi Akar Rumput di Bali
Admin brida | 01 September 2022 | 167 kali
Kamis, 1 September 2022, Badan Riset dan Inovasi (BRIN) Provinsi Bali menyelenggarakan Webinar Fasilitasi Pembinaan Inovasi Akar Rumput (Grassroot Innovation) dan Usaha Mikro Berbasis IPTEK. Kegiatan ini dihadiri seluruh lembaga riset/litbang kabupaten/kota di Provinsi Bali. Kabupaten Buleleng diwakili oleh Bidang Inovasi dan Teknologi, Badan Penelitian, Pengembangan dan Inovasi Daerah.
Eka Gandara, selaku narasumber dari BRIN menegaskan tentang ruang lingkup fasilitasi yang terdiri dari inovasi masyarakat yang tervalidasi secara ilmiah, inovasi masyarakat yang berstandar melalui sertifikasi, dan inovasi masyarakat yang terdaftar Hak Kekayaan Intelektual (HKI). Dengan harapan mampu meningkatkan maturitas inovasi masyarakat, serta menjadi solusi dan nilai tambah. Narasumber juga menegaskan bahwa Program Fasilitasi Inovasi Akar Rumput tidak dalam bentuk fasilitasi pendanaan atau peralatan.
Adapun inovasi yang rencananya akan diusulkan Kabupaten Buleleng, yaitu Bank Sampah Kaliber dari desa Kalibukbuk, Sari Jahe Merah Desa Panji, dan Rumah Plastik dari Desa Petandakan. (Wck).