(0362) 27719
brida@bulelengkab.go.id
Badan Riset dan Inovasi Daerah

KEPALA BADAN LITBANG BULELENG MEMASUKI MASA PURNA BAKTI

Admin brida | 01 Juli 2020 | 191 kali

Setelah melaksanakan tugas selama 33 tahun 10 bulan, akhirnya Kepala Badan Penelitian, Pengembangan dan Inovasi Daerah Kabupaten Buleleng (Ir. I Ketut Nerda) memasuki masa pensiun atau purna bakti per 1 Juli 2020. Beliau merupakan sosok pemimpin yang disiplin, bertanggung jawab, teliti, dan memiliki semangat kerja yang tinggi. Sebelumnya beliau juga pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Kehutanan dan Perkebunan Kabupaten Buleleng, dan Kepala Dinas Statistik Kabupaten Buleleng.

 

Pada acara perpisahan yang berlangsung kemarin (30/6) di kantor Balitbang, beliau berpesan kepada seluruh pegawai agar tetap menjaga kerukunan dan menjalin kebersamaan, karena setiap pekerjaan akan dapat selesai secara maksimal apabila kita melaksanakannya bersama-sama. Tetap bersemangat melaksanakan setiap pekerjaan serta menyelesaikannya secara tuntas. Banyak kesan suka dan duka disampaikan selama beliau bertugas yang pastinya akan menjadi inspirasi bagi semua pegawai, khususnya di lingkungan kantor Balitbang Buleleng. Rasa haru dan sedih tentunya dirasakan, sebab hari ini beliau sudah tidak bersama lagi di kantor Balitbang. Walau demikian, perpisahan bukan berarti memisahkan sepenuhnya, karena komunikasi akan tetap terjalin baik secara langsung maupun melalui media sosial. (Yan Widya_Balitbang_2020).