(0362) 27719
brida@bulelengkab.go.id
Badan Riset dan Inovasi Daerah

Semarak HUT Kemerdekaan RI ke-79

Admin brida | 16 Agustus 2024 | 672 kali

BULELENG, Jumat ceria Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Kabupaten Buleleng, hari ini (16/8) melaksanakan semarak kegiatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 di halaman kantor setempat. Kegiatan diawali dengan jalan santai seputar jalan utama Kota Singaraja, langsung dipimpin Kepala Badan Drs. Made Supartawan, M.M., diikuti seluruh karyawan BRIDA dan Fungsional Analis Kebijakan.

 

Usai melaksanakan jalan sehat dilanjutkan dengan Senam Sad Kerthi dan Senam Kemerdekaan. Hal yang menarik dari kegiatan semarak 17 Agustus adalah dilaksanakannya berbagai Ice Breaking yang mengarahkan untuk meningkatkan konsentrasi dan fokus berpikir, sehingga mendukung konsentrasi pelaksanaan tugas sehari-hari. Semakin semarak juga dengan aksi kocak seluruh karyawan mengikuti lomba memasukkan pensil ke dalam botol secara beregu, lomba menjinjing ngiu dengan balon, dan lomba estapet terong.

 

Kepala Badan Made Supartawan menyampaikan ungkap terima kasih atas kebersamaan seluruh karyawan memeriahkan semarak kemerdekaan. Ia berharap kebersamaan seperti ini tetap dipertahankan untuk melaksanakan kegiatan program kerja BRIDA Kabupaten  Buleleng sesuai dengan Tag Line BRIDA “KOMPAK” (Kolaborasi, Optimis, Mandiri, Proaktif, Agile dan Kompetitif.


Kompak merupakan penguatan posisi BRIDA dalam memberikan layanan kepada masyarakat dibidang penelitian, inovasi, dan fasilitasi Hak Kekayaan Intelektual, ungkap Supartawan mengakhiri arahannya dengan penuh kebersamaan. Seluruh kegiatan diakhiri dengan menikmati Blayag Buleleng, makan khas Desa Pengelatan dengan nikmat. #Roy.