(0362) 27719
brida@bulelengkab.go.id
Badan Riset dan Inovasi Daerah

Buleleng Graphic Design Cetak Desainer ASN Berkompeten

Admin brida | 13 Juni 2022 | 4886 kali

Puluhan ASN lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng mengikuti Pelatihan Desain Grafis atau Graphic Design di Banyualit spa n resort, Senin (13/6). Pelatihan ini terselenggara atas kerjasama Pusat Pendidikan dan Pelatihan (Pusdiklat) Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, bersama Pemkab Buleleng. Dengan mengangkat tema "Junior Graphic Design", diharapkan dapat mencetak ASN berkompeten dalam mendesain media komunikasi secara visual.

Harapan tersebut disampaikan Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Drs. Gede Suyasa, M.Pd., dalam sambutannya yang juga sekaligus membuka acara pelatihan. Khusus kepada peserta yang mengikuti pelatihan Manajemen Resiko SPBE, Sekda Suyasa menekankan agar memperhatikan penyimpanan setiap dokumen secara elektronik, serta mengharapkan pula adanya perubahan pikiran, dan perilaku dalam melaksanakan tugas yang berbasis elektronik. Harapan besar Suyasa kepada seluruh peserta pelatihan nantinya adalah dapat menjalankan pemerintahan dengan transformasi informatika yang baik.

Berdasarkan materi pelatihan hari ini, graphic design bertujuan untuk membekali peserta pengetahuan dan teknik dalam mengaplikasikan prinsip dasar desain, menerapkan prinsip dasar komunikasi, serta mampu mengoperasikan perangkat lunak desain. Dengan harapan setelah pelatihan, dapat meningkatkan kompetensi ASN dan mencetak desainer yang handal dalam mendesain solusi komunikasi secara visual.

Pelatihan graphic design yang dilaksanakan selama lima hari, diisi dengan materi selama dua hari, praktek menggunakan perangkat lunak dua hari, dan berkarya di hari terakhir. Perangkat lunak yang digunakan diantaranya Adobe Photoshop dan Adobe Ilustrator, dengan target minimal penguasaan teknik dasar. Sebab untuk menjadi mahir tergantung pada latihan yang berkelanjutan dari masing-masing peserta.

Selain Sekda Buleleng, turut hadir pada acara pembukaan Kepala Dinas Kominfosanti Buleleng, Kepala Bappeda Buleleng, Inspektur Daerah Buleleng, Koordinator Teknis Pelatihan dan Tim Pemateri dari Pusdiklat. (Wayan).