(0362) 27719
brida@bulelengkab.go.id
Badan Riset dan Inovasi Daerah

Pendataan Ekonomi Kreatif Bueleng Tahun 2022

Admin brida | 31 Mei 2022 | 312 kali

Rapat pendataan ekonomi kreatif berlangsung pada Selasa, 31 Mei 2022, yang dilaksanakan secara online menggunakan aplikasi zoom meeting dibuka oleh Kadis Pariwisata, I Gede Dody Oktiva Askara, S,Sos., M.Si. peserta rapat dari Balitbang Inovda,  Dinas  Kebudayaan, Disdikpora, Dinas  PUTR, Dinas  Kominfosanti, Disdagprinkop UKM, Dinas Perkimta,  Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah, Bagian Prokom, Bagian Ekbang Setda Buleleng.

Tujuan pelaksanaan rapat adalah  untuk mendata ekonomi kreatif yang ada di Kabupaten Buleleng dan sebagai landasan untuk mengikuti penilaian mandiri kabupaten/kota kreatif  Indonesia.

Adapaun Subsektor ekonomi kreatif  terdiri dari 17 (tujuh belas) subsektor, antara lain : Aplikasi, Pengembangan Permainan, Arsitektur, Desain Interior,  Desain Komunikasi Visual, Desain  Produk, Fashion, Film Animasi dan  Video, Fotografi, Kerajinan Tangan,  Kuliner, Musik, Penerbitan, Periklanan, Seni  Pertunjukan, Seni  Rupa, TV dan  Radio. Data/formulir ekonomi kreatif  diharapkan sudah dikirimkan ke Dispar  paling lambat pada hari, selasa, 19 juni  2022. (Ngurah).