(0362) 27719
brida@bulelengkab.go.id
Badan Riset dan Inovasi Daerah

Obrolan Santai Tumbuhkan Kompetensi Diri Untuk Peningkatan Kinerja

Admin brida | 06 Juni 2024 | 2066 kali

Seluruh karyawan Balitbang Inovda Kabupaten Buleleng seperti biasa selalu melaksanakan persembahyangan bersama setiap bulan Purnama atau Tilem. Hari ini Kamis (6/6) bertepatan dengan Tilem Sasih Sada, kembali dilakukan persembahyangan bersama dengan dipuput Jro Mangku Gede Suardika yang juga sebagai Analis Kebijakan Ahli Muda. Persembahyangan diikuti Kepala Balitbang Inovda Drs. Made Supartawan, M.M., dan seluruh karyawan.

 

Yang menarik usai persembahyangan, ada perbincangan santai dengan Kepala Badan Made Supartawan, Arya Mertada, dan saya sendiri (penulis) sambil bercanda. Semula saya memberikan ucapan selamat kepada Arya Mertada atas kelulusan ujian Skripsi  S1. Saya bilang selamat pak Arya udah lulus  ujian. Ketika itu pak Supartawan menoleh kearah Arya Mertada, sambil menyapa oo... pak Arya sudah lulus, selamat ya, ungkapnya.

 

Dari sapaan itulah, kemudian berlanjut perbincangan ke arah peningkatan kompetensi. Supartawan mengatakan, nah inilah bagian dari peningkatan kompetensi diri, namun demikian dengan bekal sarjana ini harus juga dibarengi kualitas kerja, minimal hasil  kinerja melebihi dari hasil kinerja sebelumnya, ungkapnya.

 

Supartawan mengingatkan, apalagi era digital saat ini jangan sampai terlindas oleh kemajuan teknologi, apalagi setiap karyawan era sekarang dituntut untuk selalu membuat laporan sebagai pengejawantahan dari pelaksanaan kegiatan setiap hari, bahkan membuat laporan SKP. Maka kompetensi diri harus menyesuaikan diri, kuasai komputer, kuasai era digital dan belajar membuat laporan setiap saat, ungkapnya mengingatkan.

 

Demikian juga era P3K, laporan kegiatan dan SKP harus selalu dibuat sendiri, sehingga mampu menguasai tugas yang sudah dilaksanakan. Ditambahkan sekarang sudah menjadi masalah yang ramai dibicarakan  munculnya kasus perjokian pembuatan SKP.


Saya saat itu berceletuk sambil bercanda dengan mengatakan pak Arya mertada sebentar naik pangkat ke golongan III/a. Saya bercanda dengan mengatakan "Pak Arya Mertada nagih pindah  ke kelurahan" sambil bergurau. Sepontan Pak Kaban mengatakan sambil tertawa, ah... justru  Kepala Seksi di kelurahan lebih sulit dan pekerjaannya banyak, sambil tertawa dan berlalu mengakhiri perbincangan kita. #Roy.