(0362) 27719
brida@bulelengkab.go.id
Badan Riset dan Inovasi Daerah

Singaraja Kota Pendidikan?

Admin brida | 19 Februari 2025 | 2359 kali

Ada beberapa rekomendasi yang dapat diberikan setelah melakukan kajian secara mendalam dan komprehensif, yaitu: (1) mewujudkan Kota Singaraja sebagai kota pendidikan membutuhkan kemauan baik dari semua pihak, termasuk eksekutif dan legislatif. Bentuk komitmen yang paling tepat adalah membuatkan Peraturan Daerah Kabupaten Buleleng tentang Kota Pendidikan sebagai dasar yuridis penyelenggaraan pemerintah dalam bidang pendidikan, (2) Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Buleleng, semestinya merancang usulan program pengembangan Kota Singaraja sebagai Kota Pendidikan pada tahun 2024 untuk menjadi pembahasan dalam revisi rencana pendapatan dan belanja daerah Kabupaten Buleleng tahun 2025, (3) Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buleleng, hendaknya segera merancang program yang secara langsung mendukung terwujudnya Singaraja sebagai Kota Pendidikan seperti penguatan kompetensi SDM, pemenuhan sarana prasarana, dan peningkatan kualitas pendidik dan tenaga kependidikan, (4) Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Buleleng, mesti segera melengkapi taman atau ruang terbuka hijau dengan pojok/ruang baca sesuai kebutuhan pengunjung dan menyediakan fasilitas ramah difabel bagi masyarakat yang mengalami keterbatasan, (5) Dinas Perhubungan Kabupaten Buleleng, mesti segera melakukan analisis mengenai kebutuhan transportasi menuju satuan pendidikan dan biaya yang dibutuhkan untuk dapat melayani kebutuhan pelajar yang ada di Kota Singaraja, (6) Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Buleleng, mesti menyediakan pojok baca pada tiap-tiap ruang terbuka hijau yang ada di Kota Singaraja sesuai dengan kebutuhan, dan (7) lembaga atau satuan pendidikan hendaknya segera merancang program penguatan manajemen pengelolaan, membangun jejaring sosial, mengembangkan pola kepemimpinan yang demokratis dan memperkuat sumber daya yang dimiliki.

Sumber: Himpunan Hasil Riset dan Inovasi Daerah Brida Buleleng 2024 (halaman 15-16).