Jumat akhir Januari kemarin (31/1), Brida Buleleng mengisinya dengan kegiatan menggali lubang, namun bukan menggali lubang kemudian menutup lubang lagi. Lubang digali untuk serapan air berlebih atau yang lebih dikenal biopori. Biopori dibuat di halaman kantor yang memiliki posisi agak rendah dengan kedalaman sekitar 1 meter. Fungsinya tentu untuk mencegah adanya genangan air yang lama, mengingat hujan mewarnai musim kali ini.
Bersamaan dengan itu, untuk membantu mengurangi penyebaran sampah
plastik, juga dilakukan penimbangan sampah plastik yang telah dikumpulkan
masing-masing pegawai, dan kegiatan ini telah menjadi agenda bulanan pada Jumat
terakhir. #Wdy.