Dalam rangka persiapan Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) 2025, Bagian Organisasi Setda Kabupaten Buleleng menyelenggarakan desk atas tiga inovasi yang diusulkan oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kabupaten Buleleng. Adapun inovasi yang diajukan adalah Jalan Cantik, Memanen Matahari, dan Ayam Plastik.
Bersama Tim Inovasi Pelayanan Publik yang terdiri dari Brida, Bappeda, dan Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa melakukan desk untuk memberikan masukan kepada inovator, agar memenuhi komponen pendukung dalam proses penilaian dari Kementerian PANRB.
Beberapa masukan yang diberikan oleh tim yaitu tentang administrasi,
pemilihan ide, before after, dan melakukan update video sesuai dengan kondisi
terkini. Dinas PUTR menyampaikan agar inovasi yang diprioritaskan adalah Jalan
Cantik, karena memiliki manfaat yang luar biasa untuk lingkungan dan ketahanan
aspal yang dikombinasikan dengan campuran limbah plastik. #Wck.